Sosialisasi

Tingkatkan Kesadaran Politik Pelajar, KPU Parepare Hadir di SMKN 2 Lewat Program KPU Mengajar

KPU Kota Parepare melaksanakan kegiatan Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih melalui program KPU Mengajar di SMK Negeri 2 Parepare, Rabu, 28/1/2026.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran pemilih pemula mengenai pentingnya demokrasi dan pemilu di Indonesia.

Ketua KPU Kota Parepare Muh. Awal Yanto hadir langsung sebagai narasumber utama dalam kegiatan tersebut. Dalam pemaparannya, ia menyampaikan sejumlah materi penting, di antaranya mengenai demokrasi dan pemilu di Indonesia, asas penyelenggaraan pemilu, prinsip penyelenggaraan pemilu, serta tujuan pengaturan penyelenggaraan pemilu. Selain itu, peserta juga dibekali pemahaman tentang inklusivitas dan aksesibilitas dalam penyelenggaraan pemilu.

Kegiatan berlangsung dengan suasana interaktif dan penuh antusiasme. Para siswa tampak aktif menyimak materi yang disampaikan dan menunjukkan ketertarikan tinggi terhadap proses demokrasi dan kepemiluan. Antusiasme tersebut terlihat jelas saat sesi tanya jawab, di mana sejumlah siswa mengajukan pertanyaan kritis terkait peran pemilih muda, tantangan demokrasi, serta mekanisme pemilu yang jujur dan adil.

Melalui kegiatan ini, KPU Kota Parepare berharap dapat menumbuhkan kesadaran politik sejak dini serta mendorong partisipasi aktif pemilih pemula dalam setiap tahapan pemilu, sehingga tercipta pemilu yang demokratis, inklusif, dan berintegritas di masa mendatang.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 19 kali